Kabar Jokowi

Disuruh Jokowi Jawab Pertanyaan, Jonan Minta Pertanyaannya ... - KOMPAS.com


Kompas.com/Icha Rastika Menteri Perhubungan Ignatius Jonan


JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan tampak kaget ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta dirinya untuk menjawab pertanyaan dari salah seorang pengusaha dalam Kompas 100 CEO Forum, Jumat (7/11/2014). Sebab, Jonan waktu itu baru saja memasuki ruangan, dan hanya menyimak sepenggal pertanyaan dari Franciscus Welirang, Presiden Direktur PT Bogasari Flour Mills. Awalnya, pria yang karib disapa Franky itu menanyakan perihal kapal berbendera Indonesia yang tidak bisa berlayar karena perusahaan publik tersebut masuk dalam daftar negatif asas cabotage, sesuai surat keputusan Menteri Perhubungan. Padahal, Franky mengaku telah merogoh investasi untuk kapal-kapal itu. Pertanyaan tersebut ia sampaikan dalam sesi tanya jawab dengan Presiden Jokowi, yang dipandu pengamat ekonomi dari UGM, Tony Prasetiantono. 'Yang jawab biar Menteri Perhubungan saja,' kata Jokowi. Setelah hening beberapa saat, Jonan lantas buka suara. 'Saya tadi masuk sudah separuh pertanyaan. Bisa diulang?' kata Jonan, dan seisi ruangan pun riuh dengan tawa. Setelah mendengar kembali pertanyaan dari Franky, Jonan lantas menjawab pertanyaan tersebut. 'Nanti saya cek. Kalau aturannya setingkat menteri, kalau bisa diubah, saya ubah. Kalau aturannya di atas itu, nanti Presiden,' ucap Jonan. Meski demikian, Jonan memastikan bahwa asas cabotage yang dikeluhkan Franky adalah dari sisi persaingan usaha. Jonan juga menjelaskan, urusan Kementerian Perhubungan yang paling utama adalah soal keselamatan. 'Usaha itu bukan domain Kemenhub. Kalau kami, yang penting safety. Kalau mau ditambah, itu pertahanan. Kalau usaha, itu bukan urusan kami karena kalau Bapak untung, Bapak juga tidak lapor (ke Kemenhub),' ucap mantan Dirut PT KAI (Persero) itu.Baca juga: Proyek Jembatan Selat Sunda Dihentikan, Ini Komentar Jonan


Entities Related Keywords Authors Media Images 0
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Disuruh Jokowi Jawab Pertanyaan / Jonan Minta Pertanyaannya ... - KOMPAS.com dengan judul Disuruh Jokowi Jawab Pertanyaan, Jonan Minta Pertanyaannya ... - KOMPAS.com. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://kabarjokowi.blogspot.com/2014/11/disuruh-jokowi-jawab-pertanyaan-jonan.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: _ - Thursday, November 6, 2014

Belum ada komentar untuk "Disuruh Jokowi Jawab Pertanyaan, Jonan Minta Pertanyaannya ... - KOMPAS.com"

Post a Comment