Kabar Jokowi

Ini Data Jokowi vs Prabowo Setelah Deklarasi di Media Sosial


KABARJOKOWI.BLOGSPOT.COM JAKARTA -- Sejak deklarasi, percakapan mengenai capres-cawapres di media sosial langsung meningkat. Namun jika dihitung total mention, peningkatan percapakan justru mengenai Joko Widodo (Jokowi) yang memilih Jusuf Kalla (JK) sebagai cawapres.


Lembaga monitoring digital, Awesometrics memaparkan, tren percakapan di twitter soal Jokowi langsung naik tajam saat pendeklarasian JK sebagai cawapresnya. Berbeda dari percakapan soal Prabowo Subianto yang menggandeng Hatta Rajasa.


'Percakapan Prabowo setelah mengumumkan Hatta sebagai cawapresnya memang meningkat. Tapi tidak terlalu besar bedanya, dan grafiknya masih cenderung flat,' ujar laporan Awesometrics dalam keterangan resminya kepada ROL, Jumat (23/5).


Sementara itu, tren percakapan pada hari deklarasi di facebook lebih terlihat peningkatannya mengenai Prabowo. Bahkan, percakapannya terus ramai hingga sehari sesudahnya.


'Sedangkan, peningkatan percakapan soal Jokowi di facebook justru lebih terlihat tajam sehari setelah deklarasi.'


Awesometrics mencatat, sejak pendeklarasian cawapres, Jokowi banyak dibicarakan di twitter hingga melampaui 177 ribu kali percakapan. Sementara Prabowo dipercakapkan 76 ribu kali.


Tapi, Prabowo lebih banyak dibicarakan di facebook, meski masih di angka lima ribu mentions. Ini tak mengherankan mengingat jaringan facebook untuk mendukung Prabowo dikelola dan diorganisasi dengan baik. Sehingga sejak awal pencapresannya, angka popularitas Prabowo di facebook nyaris tak terkalahkan.


Entities Related Keywords Authors Media Images 0
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Ini Data Jokowi vs Prabowo Setelah Deklarasi di Media Sosial dengan judul Ini Data Jokowi vs Prabowo Setelah Deklarasi di Media Sosial. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://kabarjokowi.blogspot.com/2014/05/ini-data-jokowi-vs-prabowo-setelah.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: _ - Thursday, May 22, 2014

Belum ada komentar untuk "Ini Data Jokowi vs Prabowo Setelah Deklarasi di Media Sosial"

Post a Comment