Kabar Jokowi

PGN Izin Jokowi Bangun SPBG untuk Transjakarta


Petugas mengisi bahan bakar gas (BBG) jenis gas alam terkompresi (compresed natural gas/CNG) ke bus Transjakarta di stasiun pengisian bahan bakar gas di stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG) Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (16/5/2013). PT Pertamina (Persero) secara resmi mengoperasikan SPBG Mampang yang telah direvitalisasi dengan total kapasitas gas sebesar 0.5 juta standard metric kubbik per hari guna mendukung program diversifikasi BBM ke BBG yang dicanangkan pemerintah. | KABARJOKOWI.BLOGSPOT.COM/PRIYOMBODO


JAKARTA, KABARJOKOWI.BLOGSPOT.COM.com - Perusahaan Gas Negara atau PGN menjajaki kerjasama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk menambah jumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) untuk bus transjakarta di DKI Jakarta.


Direktur PGN Hendi Prio Santoso mengatakan, pihaknya telah berkomunikasi dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo untuk meminta izin pembangunan sejumlah SPBG di DKI tersebut.


'Insya Allah nanti kita akan tempatkan tambahan SPBG, baik di SPBU yang sudah ada maupun yang memanfaatkan pool kendaraan umum,' ujarnya saat menerima Gubernur DKI Joko Widodo di kantor PGN, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2013).


Hendi mengakui kebutuhan gas bagi kendaraan transjakarta sangat besar. Terlebih pada awal tahun 2014 mendatang, Pemprov DKI rencana menambah jumlah bus transjakarta. Hendi yakin keberadaan SPBG akan sangat membantu.


Dalam kesempatan yang sama, Joko Widodo mengapresiasi positif rencana tersebut. Ia pun mengaku pihaknya tak ada masalah terkait izin pembangunan SPBG. Yang penting, kata Jokowi, mampu memenuhi operasional seluruh unit bus Transjakarta.


'Kalau kurang tambah, kalau kurang tambah kalau enggak pool-pool itu kita beri pada PGN untuk dibangun segera,' ucap Jokowi.


Editor : Ana Shofiana Syatiri


Anda baru saja membaca artikel yang berkategori jakarta dengan judul PGN Izin Jokowi Bangun SPBG untuk Transjakarta. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://kabarjokowi.blogspot.com/2013/07/pgn-izin-jokowi-bangun-spbg-untuk.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: _ - Thursday, July 4, 2013

Belum ada komentar untuk "PGN Izin Jokowi Bangun SPBG untuk Transjakarta"

Post a Comment