Kabar Jokowi

Ratusan Artis Gelar Konser Dukung Jokowi Besok


Sejumlah artis pengisi acara Konser Salam 2 Jari dari kiri Bimbim Slank, Dira Sugandi, mantan asisten pribadi Gus Dur (alm) Ngatawi al Zastrow, Koordinator Media Center Jokowi-JK Zuhauri Misrawi, Abdee Slank, Olga Lydia, Ivanka Slank, Ridho Slank dan JFlow, dalam konferensi pers jelang Konser Salam 2 Jari, di JKWP, Jakarta, Rabu 2 Juli 2014. TEMPO/Imam Sukamto


KABARJOKOWI.BLOGSPOT.COM, Jakarta - Para musikus Indonesia mengundang seluruh rakyat Indonesia untuk hadir dalam konser Salam 2 Jari Menuju Kemenangan Bersama Jokowi-JK. Konser tersebut rencananya akan terselenggara di Gelora Bung Karno, Sabtu, 5 Juli 2014, dari jam 14.00-17.30 WIB.Sebagai salah satu penggagas acara ini, Abdi Slank mengatakan acara ini terselenggara secara sukarela oleh para musikus pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Joko Widodo-Jusuf Kalla.Konser ini pun dijadikan sebagai pesta rakyat Indonesia karena terbuka untuk umum. 'Acara ini gratis. Kami mengajak seluruh rakyat Indonesia yang mungkin ragu, atau masih menjadi swing voters, atau bahkan orang yang golput untuk juga datang ke konser ini agar mendapatkan pencerahan saat memilih nanti,' ujar Abdi saat ditemui di markas Slank, Potlot, Jakarta, Kamis, 3 Juli 2014.Dalam konser ini nantinya juga akan menampilkan berbagai kesenian dan hiburan dari ratusan musikus papan atas. 'Akan ada duet, kolaborasi, pembacaan puisi, banyak acara, dan juga nantinya akan ada tausiyah menyambut bulan Ramadan ini,' tutur Abdi. (Baca: )Bagi masyarakat Indonesia yang ingin merayakan pesta demokrasi tersebut, diharapkan membawa perlengkapan salat, makanan untuk berbuka puasa, dan tidak membawa atribut partai apa pun. 'Tidak usah khawatir untuk kesusahan menjalankan ibadah di acara ini, karena kita akan menyediakan fasilitas tersebut, akan ada tempat untuk salat,' katanya.Jokowi-JK akan hadir dalam acara tersebut. Acara mulai pukul 14.00 WIB hingga selesai di Gelora Bung Karno, Senayan. Para musikus yang hadir di antaranya Slank, Ian Antono, Ahmad Albar, Donny Fattah, Oppie Andaresta, Kla Project, /rif, Trio Lestari (Glenn Fredly, Tompi, dan Sandy Sandoro), JFlow, Ello, Erwin Gutawa, Gita Gutawa, Jay Subiyakto, Jalu Pratidina, Kadri Jimmo, dan Giring Ganesha.Lalu ada Setiawan Djody, Yuni Shara, Krisdayanti, Melly Manuhutu, Ivan Nestorman, Sruti Respati, Cokelat, Andre Hehanusa, Kikan Namara, Cak Lontong, Once, Bams, Mike Idol, Che Cupumanik, Widi Vierratale, Lala Timothy, Marsha Timothy, Vino Bastian, Indra Birowo, Wanda Hamidah, Sandrina Malakiano, dan Nico Siahaan.Di kalangan budayawan dan film ada Eros Djarot, Slamet Rahardjo, Mira Lesmana, Butet Kartaradjasa, Happy Salma, Ayu Utami, Joko Anwar, Nia Dinata, dan Sari Simorangkir. (Baca: Cerita Tiga Komedian Dukung Jokowi-JK Lewat Lagu)Selain itu, di kalangan penyanyi dangdut yang akan memeriahkan konser antara lain Inul Daratista dan Kristina. Sedangkan di kalangan penyanyi atau kelompok hip-hop dan R & B yaitu Yacko, Jogya Hip Hop Foundation, Kill The DJ, Dochi Pee Wee Gaskins, Soul ID, Billy BeatBox. Serta Pop The Disco, Kartika Jahja, Barry Likumahuwa, Dira Sugandi, dan Yoris Sebastian.Adapun penyanyi atau grup band rock yang ikut memanaskan panggung ialah Koil, Navicula, John Paul Ivan, Joe Saint Loco, Krisna Sadrach, Yukie Pas Band, Roy Jecovox, Tabib Qiu, Ho Katarsis, Titi Jalanan, ARockGuns, Josaphat Klemens, Stereocase, Blackstar, All in Band, dan Rene SuhJuga hadir Sarwana, Nina Tamam, Superglad, Ade Govinda, 3 Composer, Bonita, Tata Tangga, Nita Aartsen, Yeppy Romero, Edo Kondologit, Eddi Brokoli, Tika Panggabean, Five Minutes, Ronny Waluya, Sys N.S., Denis Adhiswara, Ernest Prakasa, dan anggota DPR, Rieke Dyah Pitaloka.Di kalangan selebritas antara lain Febby Febiola, Roy Marten, Cinta Laura, Gading Martin, Djody Bejo, Indra Bekti, Desta, dan Darius Sinathriya. Dan kalangan olahragawan dan presenter ada Richard Sambera.ANINDYA LEGIA PUTRIBerita TerpopulerKeira Knightley Emoh Balik ke Pirates of CaribbeanAcai Beri, Rahasia Awet Muda Victoria BeckhamIkang Fawzi Mau Pakai Jins ke SenayanJustin Bieber Menjamu Sahabat dan Bersikap Sopan


Entities Related Keywords Authors Media Images 0
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Ratusan Artis Gelar Konser Dukung Jokowi Besok dengan judul Ratusan Artis Gelar Konser Dukung Jokowi Besok. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://kabarjokowi.blogspot.com/2014/07/ratusan-artis-gelar-konser-dukung.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: _ - Friday, July 4, 2014

Belum ada komentar untuk "Ratusan Artis Gelar Konser Dukung Jokowi Besok"

Post a Comment