Palembang - Presiden Joko Widodo blusukan ke sekolah peternakan rakyat di Kabupaten Banyuasin, Sumsel. Saat blusukan Jokowi sempat kaget karena ditanyai oleh seorang petani karet.
Petani karet itu bertanya ke Jokowi soal harga karet yang saat ini hanya Rp 5.000/kg. Dia mengaku harga karet saat ini sangat tidak fair karena merugikan petani karet.
'Tolong bapak perhatikan harga karet kita,' cetus petani karet kepada Jokowi, Sabtu (6/12/2014).
Jokowi pun kaget karena petani itu menyampaikan dengan nada setengah marah. 'Kok bapak marah sama saya? Harga karet siapa yang tentukan?' jawab Jokowi.
Lantas petani itu menjawab, harga karet itu ditentukan oleh pabrik. 'Berarti siapa yang harus saya marahi?' timpal Jokowi.
Jokowi menjelaskan, harga karet itu diatur oleh pasar dunia. Satu-satunya cara agar karet harganya naik ialah menghadirkan pabrik yang mengubah karet menjadi barang jadi.
'Kalau sudah ada pabrik kita bisa jaga stabilitas,' jelas Jokowi.
Petani karet itu pun paham dengan penjelasan Jokowi. Blusukan yang dihadiri ribuan warga itu pun berakhir sore hari.
Akhiri hari anda dengan menyimak beragam informasi penting dan menarik sepanjang hari ini, di 'Reportase Malam' pukul 01.30 WIB, hanya di Trans TV
(rvk/ndr)
Javascript harus diaktifkan terlebih dahulu
Lapsus
Redaksi: redaksi[at]detik.com Informasi pemasangan iklan hubungi : sales[at]detik.com
Entities Related Keywords Authors Media Images 0
Belum ada komentar untuk "Ketika Jokowi Kaget Dimarahi Petani Karet di Sumsel - Detikcom"
Post a Comment