RODERICK ADRIAN MOZES Presiden Joko Widodo (kanan) bersalaman dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama seusai acara pelantikan, di Istana Negara, Jakarta, Rabu (19/11/2014). Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dilantik menjadi gubernur untuk sisa masa jabatan 2012-2014 menggantikan Joko Widodo. KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES
JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku kesulitan berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo sejak mantan Gubernur DKI itu tidak lagi memegang ponsel. Kemudian, bagaimana cara Basuki melaporkan perkembangan program Pemprov DKI kepada Presiden? 'Presiden memang enggak pegang HP. Kalau mau telepon, saya biasanya langsung kontak Devid, Haris, atau Pradista (ajudan Jokowi),' cerita Basuki, di ruang kerja gubernur di Balaikota, Rabu (19/11/2014).Namun, bagaimana jika ketiga ajudan itu sudah tidak lagi mendampingi Jokowi? Bagaimana jika keperluan Basuki pada saat malam hari, saat ketiga ajudan tersebut selesai bekerja? 'Ya sudah, saya terpaksa minta tolong sama Ibu (Veronica Tan-istri Basuki) deh,' jawab dia. Ternyata, pria yang akrab disapa Ahok itu meminta tolong istrinya untuk menyampaikan pesannya melalui BlackBerry Messenger (BBM) kepada istri Jokowi, Iriana Widodo. Kemudian, Iriana akan menyampaikan pesan Basuki kepada Jokowi. Menurut Ahok, pesan yang disampaikan melalui sang istri jauh lebih cepat ketimbang melalui ajudan. 'Makanya Bu Vero bilang ke saya, ' Lo jangan macem-macem lagi sama gue sekarang ya. Lo butuh gue sekarang untuk nanya-nanya sesuatu ya',' katanya seraya tertawa.
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik: Entities Related Keywords Authors Media Images 0
Belum ada komentar untuk "Sulit Berkomunikasi dengan Jokowi, Ahok "Manfaatkan" Istrinya - KOMPAS.com"
Post a Comment