Kabar Jokowi

Basuki: Jakarta Butuh "Incenerator"


JAKARTA, KABARJOKOWI.com - Setiap harinya, Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Bantar Gebang menerima kiriman sekitar 6500 ton sampah dari DKI Jakarta. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun berencana mengelola sampah dengan menggunakan alat pembakar sampah ( incenerator).


'Jadi kita perlu incenerator. Jadi sampah itu harus dibakar, enggak bisa lagi ditanam atau dikubur saja,' kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (26/6/2013).


'Nah, kita sudah mendorong (PT) Pembangunan Jaya untuk berinvestasi dan membuka tender (pengadaan incenerator dan pengolahan sampah). Kapasitasnya minimal 1000 ton per hari. Kalau ada enam investor kan lumayan bisa 6000 ton sampah dibakar per hari,' ujar Basuki.


Mengenai produksi sampah harian DKI Jakarta yang mencapai sekitar 6500 ton per hari, Basuki mengatakan, jumlah itu belum memperhitungkan sampah-sampah yang dibuang warga ke sungai.


'Sekarang saja baru 6 (tempat) yang juara tidak buang sampah di kali. Jangan-jangan yang tidak bisa dibuang di kali, tahu-tahu 8000 ton,' tandas Basuki.






Anda baru saja membaca artikel yang berkategori jakarta dengan judul Basuki: Jakarta Butuh "Incenerator". Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://kabarjokowi.blogspot.com/2013/06/basuki-jakarta-butuh.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: _ - Tuesday, June 25, 2013

Belum ada komentar untuk "Basuki: Jakarta Butuh "Incenerator""

Post a Comment