Kabar Jokowi

Tarif Angkutan Naik, Pelajar Jakarta Perlu Subsidi?


Pengguna kendaraan bermotor tersendat di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (27/5/2013). Pembenahan sarana angkutan umum mendesak dilakukan untuk mengurai kemacetan lalu lintas yang tiap hari mendera Jakarta. | KABARJOKOWI/AGUS SUSANTO


JAKARTA, KABARJOKOWI.com - Setelah pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM), tarif angkutan umum di Jakarta segera ikut naik. Pelajar pun akan terkena imbas kenaikan tarif angkutan ini. Perlukah ada subsidi khusus pelajar?


'Nah, itu yang masih kami mau hitung lagi dari Bank DKI,' kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (26/6/2013) malam. Apa yang dihitung?


Basuki mengatakan saat ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama Bank DKI tengah menghitung ulang apakah subsidi bisa 'diselipkan' dalam program Kartu Jakarta Pintar (KJP). Sedang dihitung-hitung, misalnya, apakah bisa pelajar cukup menggunakan KJP untuk menumpang bus transjakarta.


Jika memang memungkinkan, lanjut Basuki, pelajar cukup menjadikan KJP sebagai semacam tiket untuk bisa masuk dan menumpang bus transjakarta. Tentu saja saldo KJP akan terkurangi ongkos bus tersebut.


Pemikiran itu, kata Basuki, tetap butuh perencanaan dan pengawasan ketat bila memang akan dilakukan. Salah satunya adalah untuk memastikan bahwa bila ada subsidi transportasi pelajar melalui KJP, maka kartu itu benar-benar hanya dipakai para pelajar.


'Jadi masalah, kalau anaknya pinjamin ke orang tuanya gimana? Pinjemin ke omnya gimana? Kan jadi masalah sekarang. Kalau dia jujur-jujur sih enggak apa-apa kan. Kalau dia pakai seragam? Nah, kita juga bisa pakai seragam,' ujar Basuki.


Basuki mencontohkan pada zaman dia bersekolah, ada juga semacam karcis bus khusus pelajar. Namun, saat itu banyak orang yang bukan pelajar yang justru menggunakan karcis itu. Akhirnya, kebijakan karcis pelajar pun dihapus.


'Banyak sekali itu (dulu) titip beli karcis bus. Makanya kondektur bisa marah, pelajar apaan sudah tua begini! Hahaha, atau mahasiswa apaan, akhirnya dihilangkan karcis bus itu. Dulu saya sekolah pake karcis bus lho, dari Lapangan Banteng,' papar dia dengan diselipi nostalgia.


Editor : Palupi Annisa Auliani






Anda baru saja membaca artikel yang berkategori jakarta dengan judul Tarif Angkutan Naik, Pelajar Jakarta Perlu Subsidi?. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://kabarjokowi.blogspot.com/2013/06/tarif-angkutan-naik-pelajar-jakarta.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: _ - Wednesday, June 26, 2013

Belum ada komentar untuk "Tarif Angkutan Naik, Pelajar Jakarta Perlu Subsidi?"

Post a Comment